Articles


Menjalin Silaturahmi dan Kekompakan Antar Karyawan PT Kirana Musi Persada Melalui Acara Team Building

Dalam dunia bisnis yang terus berkembang, keberhasilan suatu perusahaan tidak hanya bergantung pada strategi bisnis yang canggih, tetapi juga pada kesejahteraan dan kinerja tim internal. Di tengah persaingan yang semakin ketat dan tuntutan pasar yang dinamis, penting bagi perusahaan untuk memahami dan menerapkan praktik-praktik yang mendukung pembentukan tim yang efektif. Salah satu alat yang efektif untuk mencapai tujuan tersebut adalah melalui kegiatan team building.

 

 

Sabtu, 19 oktober 2024 Pukul 07:00 s/d 16:00 WIB PT Kirana Musi Persada melaksanakan kegiatan Team Building, yang lokasinya bertempat di Lapangan Stable Berkuda Kecamatan Sekayu, Kabupaten Musi Banyuasin yang diikuti oleh seluruh karyawan yaitu sebanyak 338 orang. Bertemakan “Menjadi pemenang dengan membangun kerjasama tim dan pola pikir baru”, team building kali ini dipenuhi kegiatan yang seru dan menarik. Diawali dengan sambutan & pembacaan boards message oleh Bapak Frans Kurniawan (Direktur Operasional), doa bersama, lalu dilanjutkan dengan games serta pembagian doorprize.

 

 

Team building merujuk pada serangkaian kegiatan yang dirancang untuk meningkatkan kerjasama, komunikasi, dan keterlibatan di antara anggota tim suatu perusahaan. Ini bukan hanya tentang menyenangkan anggota tim di luar jam kerja, tetapi lebih pada menciptakan fondasi yang kuat untuk bekerja sama secara efektif dalam lingkungan kerja. Team building melibatkan berbagai macam kegiatan, dari permainan kolaboratif hingga diskusi kelompok, yang bertujuan untuk memperkuat hubungan antar anggota tim.

 

 

Adapun manfaat team building bagi karyawan bukanlah sekadar kegiatan yang menyenangkan di luar jam kerja, melainkan strategi penting yang dapat membentuk fondasi kuat untuk kesuksesan bersama di lingkungan kerja. Berikut adalah beberapa manfaat utama dari pelaksanaan team building dalam perusahaan yaitu Pemahaman sinergi tim, meningkatkan keterampilan komunikasi, membangun kepercayaan, meningkatkan motivasi dan keterlibatan karyawan, menciptakan budaya perusahaan yang positif, penyelesaian masalah dan inovasi serta pengembangan kepemimpinan.

 

 

“Hari ini kita sepakat untuk senang-senang ya teman-teman, lupakanlah sejenak beban pekerjaan, saatnya kita senang-senang dan main games bersama. Adapun manfaat dari games yang akan kita mainkan yaitu dapat meningkatkan Komunikasi, kolaborasi dan kerjasama tim agar dapat, menumbuhkan kekompakan tim, menghilangkan stres, menemukan potensi leadership dan Memicu berbagai kreativitas” ujar Pak Kemas Ryan Eka Putra (Trainer Team Building).

“Dengan suksesnya acara ini, PT Kirana Musi Persada semakin siap untuk menghadapi tantangan di masa yang akan datang, sambil tetap menjaga semangat kebersamaan dan kekompakan antar sesama karyawan. Semoga acara ini menjadi pemicu motivasi untuk kita semua agar tetap terus menerus memberikan yang terbaik untuk PT Kirana Musi Persada yang kita cintai ini,” ujar Entha Mahendra (Panitia Team building).

Sampai akhir acara, kegiatan tersebut berjalan dengan lancar dan tertib serta para karyawan terlihat sangat antusias dalam mengikuti jalannya aktifitas team bulding. Acara diakhiri dengan pemberian hadiah juara games 1, 2, 3, 4, dan 5 serta pemberian doorprize oleh Management PT Kirana Musi Persada.